PENYULUHAN ANEMIA, PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH & SKRINING PEMERIKSAAN HEMOGLOBIN PADA REMAJA PUTRI

Image

Pada tanggal 31 Januari 2023, Tim Gizi dan Petugas Promosi Kesehatan melakukan Kegiatan Integrasi Program yaitu Pemberian Tablet Tambah Darah dan Skrining Pemeriksaan Hemoglobin pada Remaja Putri di SMPN 4 Purwokerto. Sebelum Kegiatan dimulai Petugas memberikan Penyuluhan kepada sasaran mengenai Anemia. Sasaran sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Kemudian kegiatan dilanjutkan Skrining Pemeriksaan Hemoglobin. Kategori pemeriksaan HB normal >12 gram/dL.

Tujuan pemeriksaan hemoglobin sebagai deteksi dini terhadap adanya gejala anemia secara umum. Gejala anemia adalah 5L, yakni letih, lesu, lemah, lelah, dan lalai. Pada anak atau remaja, dapat menurunkan kecerdasan serta prestasi belajar, maka disarankan, agar menjaga asupan gizi seimbang. “Utamakan makanan mengandung Fe, seperti daging, ikan, sayuran hijau.

 

 

 

.

Komentar